Chatting di Google Allo Sangat Mudah dan Menarik

  • admin
  • Aug 29, 2023
Chatting di Google Allo Sangat Mudah dan Menarik
Chatting di Google Allo Sangat Mudah dan Menarik
source by Google

Chating di Google Allo Sangat Mudah dan Menarik Google merupakan sebuah perusahaan internet terbesar di Dunia. Beberapa produknya memiliki kualitas terbaik di dunia internet. Produk-produk yang ditawarkan juga beraneka ragam meliputi teknologi pencarian (Google Web Search), periklanan, aplikasi dan lain sebagainya. Di artikel ini admin akan ulas salah satu aplikasi buatan Google yang bermanfaat bagi para pengguna internet di dunia, yaitu Google Allo.

Apa itu Google Allo?

Google Allo adalah salah satu produk yang ditawarkan dan dikembangkan oleh perusahaan Google.Inc yang merupakan aplikasi perpesanan instant yang bisa membantu Anda dalam melakukan banyak hal. Aplikasi tersebut bisa digunakan di hape smartphone Android dan iOS. Anda bisa berekspresi dengan mengirim pesan berupa teks dan stiker yang keren kepada teman di kontak Anda, panggilan video (apabila telah terinstal Google Duo) kepada teman dan keluarga Anda. Anda juga bisa bermain game di aplikasi tersebut.

Fitur Google Allo

Melihat dari fitur-fitur yang dimiliki oleh Google Allo, Aplikasi ini bisa dikategorikan sebagai aplikasi perpesanan instat yang canggih yang bisa memanjakan para penggunanya dalam mengekspresikan diri melalui chatingan. Fitur-fitur menarik tersebut diantaranya :

Smart Reply
Dengan fitur Smart Reply, aplikasi tersebut memungkingkan Anda untuk membalas chat dengan cepat tanpa mengetik satu kata sekalipun. Fungsi dari fitur ini yaitu menyarankan jawaban balasan chat untuk pesan yang masuk dengan menggunakan mesin pencari Google Search yang bisa Anda pilih dengan berbagai pilihan. Membalas balasan chat dengan teks, emotion, ataupun gambar jadi lebih mudah dan cepat.

Whisper Shout
Dengan fitur Whisper Shout aplikasi ini memungkinkan Anda untuk memperbesar atau memperkecil pesan teks dengan mudah. Hanya dengan menggeser ke atas dan ke bawah tombol kirim di aplikasi tersebut.

Ink (Gambar Foto)
Denagn fitur ini menjadikan aplikasi tersebut merupakan aplikasi pesan instant yang canggih. Karena sebelum Anda mengirimkan foto yang akan dikirim ke teman chat, foto tersebut bisa Anda edit dulu tanpa keluar dari aplikasi tersebut. Mencorat-coret gambar, menambahkan teks dan stiker di gambar akan sangat mudah dan menarik.

Stiker
Dengan adanya fitur stiker membuat chatingan Anda di Google Allo jadi lebih ekspresif dan menarik. Hal ini dikarenakan Google Allo menyediakan berbagai macam stiker yang unik dan menarik yang didesain oleh para seniman terbaik di seluruh dunia.

Fitur Google Allo

Google assistant
Dengan fitur Google Assistant menjadikan chatingan di Google Allo jadi lebih mudah. Karena untuk mencari video, mencari tempat menarik, mencari hotel, mencari restoran atau tempat makan, petunjuk arah, dan lain sebagainya, bisa Anda dan teman chat Anda dapatkan dengan mudah. Hanya dengan mengetik @Google di kolom teks dan tulis apa yang Anda cari, tanpa keluar dari aplikasi Google Allo tersebut. Jangan khawatir untuk yang berada di Indonesia karena Google Assistant sudah tersedia dalam bahasa Indonesia. Disamping itu juga Anda juga dapat berbicara atau chat langsung dengan Google Asistant tersebut, mau nanya apa saja dia akan menjawab dengan cepat. Anda mau menanyakan cuaca, tempat di sekitar, game, berita olahraga, kamus, status perjalanan pesawat, dan masih banyak lainnya.

Incognito mode (Mode Rahasia)
Dengan fitur ini Chat Anda bisa masuk dalam mode penyamaran, sehingga chatingan pribadi akan lebih aman digunakan dan lebih rahasia. Di dalam mode penyamaran ini, Anda bisa mengatur berapa lama chat private yang akan ditampilkan, karena semua pesan dalam mode penyamaran akan terhapus secara otomatis.

Mini Game
Fitur terbaru dari Google Allo yaitu fitur mini game. Kini telah tersedia bagi para pengguna yang berada di wilayah Indonesia, dan juga tersedia dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Game ini bisa Anda mainkan bersama teman chat chat Anda tanpa keluar dari aplikasi Google Allo dengan menekan tombol tambah (+) yang terdapat disebelah kiri atas. Beberapa permainan tersebut antara lain Toadal Pontage, Pet Hotel, Catur Grup, dan Quick Draw.

Google Allo di PC

Selain dapat digunakan di hape smartphone, aplikasi tersebut bisa juga digunakan di pc dengan menggunakan browser Google Chrome. Caranya pun sangat mudah, Anda tinggal masuk ke halaman web allo, setelah itu pindai kode batang aplikasi yang ada di menu halaman tersebut dengan pemindai kode batang di aplikasi Google Allo (buka menu, pilih Allo for Web).

Kesimpulan

Google Allo merupakan aplikasi perpesanan instant yang pintar, dan penggunaanya pun sangat mudah. Fitur-fitur yang menarik dan canggih membuat para penggunanya betah dalam menggunakan aplikasi tersebut. Apabila Anda berminat untuk mencoba aplikasi ini, untuk para pengguna Android bisa Anda download aplikasinya di Google Play Store. Dan untuk para para pengguna iOS, Google Allo bisa anda download di App Store.

Baca juga : “Pemutar Kejutan Ulang Tahun Google

Sekian artikel dari iToel.com tentang Chatting di Google Allo Sangat Mudah dan Menarik, apabila Anda tertarik silahkan di share artikelnya. Ajak teman dan keluarga Anda menggunakan aplikasi menarik ini.

Baca juga : Cara Membuat Pin BBM Unik.

Cara Menampilkan Hewan di Layar Android.

Related Post :

One thought on “Chatting di Google Allo Sangat Mudah dan Menarik

Comments are closed.